Wanita Indonesia, terlebih di era digital tentu lebih aware dengan perawatan kulit wajah . Sudah lebih paham bahwa skincare berperan penting untuk menjaga kesehatan kulit wajah. Skin barrier kuat menandakan kulit wajah yang sehat. Skin barrier merupakan lapisan terluar kulit yang terdiri dari lapisan lemak. befungsi sebagai pelindung kulit (shield) sehingga lapisan kulit dalam terjaga dan terhidrasi dengan baik. Apalagi jika mempunyai kulit sensitif atau sensitized skin, tentu lebih picky terhadap produk agar tidak memicu alergi pada kulit.
Salah satu rising local brand yaitu KLEVERU diformulasikan untuk menjaga kesehatan Skin barrier dan tentunya sudah BPOM. Aku mencoba dua produk best seller dari Kleveru yaitu Sea Buckthorn Cleansing Gel dan Ferulic Acid Serum. Sudah kenalan dengan Kleveru, teman? Mari kita bahas lebih lengkap.
TENTANG KLEVERU
KLEVERU terinspirasi dari cerita para wanita soal jenis dan masalah kulit mereka masing-masing. Tentang betapa sulitnya menemukan produk kecantikan dengan bahan-bahan yang cocok bagi pemilik kulit sensitif. KLEVERU berangkat dari permasalahan tersebut dan menciptakan produk-produk yang bersahabat dengan skin-barrier dan merangkul mereka yang memiliki masalah dengan kulit sensitif.
Produk KLEVERU telah diuji bebas dari bahan-bahan berbahaya bagi kulit seperti paraben, alkohol, pewarna kimia, pewangi buatan, dan silikon. Sehingga menciptakan produk dengan bahan-bahan yang tidak hanya natural dan organik, namun juga bermutu tinggi, aman bagi kulit, dan yang paling penting, bersahabat dengan Skin-Barrier. - www.kleveru.co.id
Kleveru sudah mengeluarkan beberapa produk yaitu Kleveru Sea Buckthorn Series (Sea Buckthorn Cleansing Gel dan Sea Buckthorn Essence Toner), Glass Skin Overnight Serum, Facial Oils, Ceramide Series, Masker, dan yang terbaru Vit C 10% Ferulic Serum. Kleveru berkomiten untuk menjaga kualitas produknya dengan Paraben Free, Alcohol Free, Parfume Free, Silicone Free, SLS Free, Artificial Coloring Free, Safe For Pregnancy, dan Sensitive Skin Friendly.
KLEVERU SEA BUCKTHORN CLEANSING GEL
Netto : 100mlHarga : 143000BPOM No : NA18201200236Komposisi Utama : Sea Buckthorn, Houttuynia Cordata, Provitamin B5/Panthenol, Sodium PCA, Glycerin
Kleveru Sea Buckthorn Cleansing Gel adalah pembersih wajah yang telah diformulasikan sesuai pH kulit alami (5.2 -5.5). Diproduksi dengan standar yang ketat dan hanya menggunakan bahan berkualitas. Tanpa pewarna, pewangi, SLS/SLES ,mineral oil,ethanol,sehingga bekerja lembut pada kulit dan dapat digunakan oleh semua tipe kulit, kulit sensitif sekalipun
Berfungsi untuk membersihkan secara sempurna , serta mengandung superfruit Sea Buckthorn yang mengandung Vitamin C alami 15x lebih banyak dari jeruk dan Vitamin E sehingga dapat mencerahkan. Menggunakan Houttuynia Cordota untuk membersihkan kulit tanpa membuat kulit kering dan dehidrasi. Selain itu, juga mampersiapkan kulit untuk tahapan skin care selanjutnya agar produk lebih meresap dan bekerja secara optimal. Sea Buckthorn sebagai antioksidan, Houttuynia Cordata sebagai natural cleanser, Glycerin Panthenol untuk melembapkan.
Dikemas dalam tube dengan dominasi warna white-orange khas series Sea Buckthorn dengan tutup model flip-top yang nge-click ketika membuka - menutup. Secure tanpa takut meluber. Tube nya juga mudah di-squeeze dengan mulut lubang yang pas mengeluarkan produk. Dengan bahan glossy plastik kokoh, mantap saat digenggam. Info yang tertera lengkap mencakup manfaat produk, netto, cara pemakaian, komposisi lengkap, manufaktur dan distribusi , expired date, nomor BPOM, Period After Opening. Secara keseluruhan kemasan mendukung experience pengguna dalam menggunakan Sea Buckthorn Cleansing Gel.
Cara Pemakaian : Basahi wajah dan tuangkan Kleveru Sea Buckthorn Cleansing Gel secukupnya pada telapak tangan. Buihkan dengan air, usapkan pada wajah dengan lembut. Bilas dengan air.
KOMPOSISI LENGKAP
Aqua, Potassium Cocoyl Hydrolyzed Oat Protein, Glycerin, Cocamidopropyl Betaine,Potassium Cocoyl Glycinate, PEG-120 Methyl Glucose Dioleate, Butylene Glycol, Hippophae Rhamnoides Extract, Xanthan Gum, Houttynia Cordata Extract, Panthenol, Sodium PCA,Licorice Extract,Chlorphenesin,Allantoin,Disodium EDTA,Capsicum Anuum Extract, Daucus Carota Extract.
TEKSTUR DAN AROMA
Tekstur cleansing gel Kleveru ini gel kental bening dengan hint warna pale orange. Terdapat sedikit fresh scent subtle yang aman di penciuman sensitif. Mudah menjadi busa dengan tipe busa moderate yang halus.
PERFORMA
Biarpun wajahku berminyak dan cenderung berjerawat, aku selalu suka dengan gel cleanser yang gentle dan cukup powerful untuk membersihkan. Sea Buckthorn Cleansing Gel sudah pernah aku gunakan di tahun 2020 hingga habis satu tube, jadi ini merupakan tube kedua ku dan experience nya tetap sama seperti awal aku berkenalan dengan Cleanser ini.
Apa yang membuat aku jatuh cinta?
Seperti yang kita tahu Sea Buckthorn itu super fruit yang kaya antioksidan, sehingga membantu membuat wajah lebih cerah dengan kemampuan Vitamin C15x lebih efektif dari jeruk. Dengan tekstur gel yang mudah menjadi busa moderate dan mempunyai pH balanced formula yang menyerupai pH alami kulit kita yaitu 5.5. Dengan begitu experience nya sungguh nyaman dengan formula low pH, sehingga aman menjadi skin barrier yang menjadi benteng kulit. Selain itu mengandung Houttuynia Cordata sebagai pembersih alami sehingga tidak membuat kulit kering ketarik dengan kombinasi Panthenol, Allantoin, Glycerin yang merupakan agen untuk melembapkan.
Sea Buckthorn Cleansing Gel ini tidak mengandung bahan yang berbahaya, No SLS/SLES, Alkohol, Pewarna Buatan, Parfume, dan Paraben. Teksturnya gel kental bening dengan busa moderate yang lembut. Eank banget dipijat ke wajah. Aku biasanya tuang sedikit saja dan tambahin sedikit air hingga berbusa. Termasuk hemat apalagi dengan PAO(Period After Opening) yang panjang hingga 12 bulan.
Cleanser dari Kleveru ini mudah di bilas tanpa meninggalkan residu. Finishnya terasa membuat wajah lembut dan lembap. Tidak ada kesan kering ketarik (no-stripping) dan bisa digunakan baik pagi dan malam hari. Apakah cukup ampuh membersihkan? Ya cukup ampuh. Gentle but Powerful. Aku sudah coba usap pakai toner tidak ada residu kotoran sama sekali.
Selain itu, kelebihan Sea Buckthorn Clenasing Gel Kleveru bisa digunakan di semua kondisi kulit. Saat kulitku rewel kemerahan dan perih, terasa efek soothing yang membuat kulit lebih kalem. Saat digunakan saat kulit jerawat, sama sekali tidak membuat perih. Saat kulit normal, cleanser ini gentle dan maintain kulit bersih tanpa ada kesan harsh ke wajah. Suka!
KLEVERU VITAMIN C 10% FERULIC SERUM
Netto : 15ml
Harga : 143.000
BPOM No : NA18211900338
Komposisi Utama : Ascorbyl Glucoside 10%, Ferulic Acid, Sea Buckthorn
Cocok Untuk Semua Jenis Kulit (pH 6)
Vitamin C 10% Ferulic Serum adalah serum yang diformulasikan dengan tiga jenis antioksidan tinggi (10% Vitamin C, Ferulic Acid, dan Sea Buckthorn) untuk mencerahkan kulit,meratakan warna kulit, menyamarkan bekas jerawat,hiperpigmentasi, flek hitam dan kerutan halus pada wajah,juga bermanfaat untuk melindungi kulit dari kerusakan akibat paparan sinar UV, serta merawat kehalusan dan kelembutan kulit wajah.
Selain mengandung ketiga ingredients yang masing masing mempunyai fungsi tersendiri dan juga dapat memaksimalkan kerja satu sama lain, Ferulic Acid merupakan komposisi yang masih sangat jarang ditemukan di lokal produk. Memang baru kali ini aku mendengar komposisi Ferulic Acid yang ternya di luar negeri mempuntai harga yang cukup tinggi. Makin penasaran deh dengan kemampuan serum Kleveru ini. Tak hanya itu serum ini Tidak mengandung Alcohol, Paraben, SLS/SLES, parfume, Mineral Oil, Ethanol, EU Allergen , dan Fungal Acne Safe sehingga bekerja lembut pada kulit sensitif.
Kleveru Vitamin C 10% Ferulic Serum senada dengan Cleansing gel dengan nuansa fresh putih - orange pada kemasannya. Tersedia box yang mencakup informasi komposisi utama, manfaat, netto, komposisi lengkap, cara pakai, manufaktur dan distribusi, petunjuk penyimpanan, expired date, PAO, dan nomor BPOM. Serum Vit C ini dikemas dalam tube berbahan dasar kaca tebal nan kokoh berwarna putih. Tube nya bulky dan mini, handy saat digenggam. Dengan aplikator berbentuk pipet yang mudah mengangkat produk. Tutupnya juga secure. Penyimpanan disarankan jangan langsung terkena paparan sinar matahari mengingat serum ini komposisi organic dan natural. Secara keseluruhan untuk packaging, aman dan nyaman digunakan.
Cara Pakai : Gunakan saat pagi dan malam hari pada wajah dan leher yang sudah dibersihkan. Dilanjutkan dengan face oil/pelembap.
POWER INGREDIENTS
10% Ascorbyl Glucoside (Sebagai Vitamin C) : merupakan turunan dari Vitamin C yang formulasinya lebih stabil dan gentle bagi kulit sensitif dengan hasil yang sama efeknya dengan Vitamin C murni (Ascorbic Acid). Berfungsi sebagai antioksidan untuk mencerahkan dan meratakan warna kulit, memudarkan bekas jerawat dan hiperpigmentasi,menyamarkan pori-pori, dan meningkatkan produksi kolagen sehingga dapat menyamarkan garis halus dan kerutan pada wajah.
Ferulic Acid : sebagai antioksidan yang dapat menyamarkan bekas jerawat, garis halus dan kerutan, bintik coklat, dan tanda penuaan dini lainnya. Serta berfungsi untuk menenangkan dan merawat kulit yang rusak akibat paparan sinar UV.
Sea Buckthorn : Sebagai Antioksidan alami yang mengandung Vitamin C alami 15x lebih banyak dari jeruk dan Vitamin E sehingga dapat mencerahkan, memudarkan bekas jerawat, dan meningkatkan produksi kolagen. Selain irtu, juga mengandung anti-inflamasi yang berfungsi membantu menenangkan kulit dan menyembuhkan jerawat.
TEKSTUR DAN AROMA
Vitamin C Ferulic Serum mempunyai tekstur watery, runny, dengan hint warna orange. Mudah di balur ke wajah dan cepat menyerap. Aromanya sedikit kecut khas citrusy yang tidak akan menganggu penciuman. Karena memang serum ini tidak memgandung simple Alcohol dan Parfume. Aroamnay sendiri hanya terasa di awal pemakaian saja kok, tidak lingering sampai selesai digunakan.
PERFORMA
Serum Vitamin C selalu menjadi penyelamat ku. Karena mempunyai kulit yang rentan banget dengan bekas jerawat dan cenderung kusam, vitamin c selalu menjadi andalan terutama di pagi hari. Apalagi dibarengi pemakaiannya dengan sunscreen. Beuh, bagus banget nge boost performa sunscreen. Tentu memilih serum Vitamin C juga tricky terutama jika mempunyai kulit yang cepet banget bereaksi terhadap bahan active yang cukup tinggi. Dari awal launching April 2021, aku sudah penasaran dengan Kleveru Vitamin C 10% Ferulic Serum karena baru kali ini aku mendengar Ferulic Acid di local produk, seringnya aku melihat di produk luar.
Ferulic Acid merupakan jenis antioksidan yang dapat meningkatkan kinerja antioksidan lainnya dan dapat menstabilkan kinerja Vitanin C sehingga lebih efektif kinerja nya. Selain itu Ferulic Acid sebagai perisai yang melindungi dan memperbaiki kulit dari kerusakan yang diakibatkan oleh radikal bebas. mantep bukan?
Sebelumnya aku melalukan patch test terlebih dahulu dan sama sekali tidak ada side effect. Yeay! Aku menggunakan Vitamin C Kleveru dengan pemakaian empat tetes untuk seluruh wajah dan leher. Serum ini encer, bening, dan mudah di balur ke wajah. Ada aroma kecut khas citrusy saat awal penggunaan. Mudah menyerap dan ada sensasi adem ketika diratakan. Finishnya tidak ada kesan lengket atau berminyak. Flexible di layer dengan serum lain sesuai kebutuhan. Selama aku rutin menggunakan terutama pagi dan malam hari, aku tidak merasakan efek negatif panas, perih, cekat-cekit. Padahal persentase nya cukup tinggi lho 10%. Formulasinya oke banget, karena saat memakai serum ini experience nya nyaman digunakan bahkan di kulit acne prone skin. Period After Opening nya hingga 6 bulan.
Selama dua minggu pemakaian, aku merasakan bekas jerawat ku memudar dan terasa kulit lebih halus dan sedikit lebih cerah. Untuk serum dengan performa gentle sekaligus powerful untuk memudarkan bekas jerawat dengan komposisi tiga power ingredients dengan harga yang cukup afforbale, menurutku harus coba deh Kleveru Vitamin C 10% ferulic Serum. Pastikan selalu disimpan jauh dari paparan sinar matahari ya.
Sudah pernah coba produk Kleveru, teman?
Au belum pernah coba tapi ini menarik banget sih produknya mirip" sama si Jumiso vibes-nya hehe. Penasaran juga sama ini hehe
BalasHapusBangettt, aku sensitized makanya kalau nyoba yang baru tuh kayak takut-takut kalau personal purchase bener-bener kudu yakin banget, takut kenapa-kenapa kulit :')..
BalasHapusWow! Ini aku naksir poll serumnya, beberapa reviews bilang kalau tipe Vit C nya mild gitu, tapi mayan juga ya mbak 10% ini :").
aku tuh baru akhir-akhir ini sadar kalo skincare yang mengandung vit c tuh penting banget buat antioksidan kulit, biar ga gampang keripuut huhu. belum sempet nyobain produk vit c-nya kleveru nih buk, semoga soon :3
BalasHapusaku tuh suka banget sama Glass Skin serum sama tonernya Kleveru. Kayaknya wajib cobain cleanser sama serum Vit. Cnya juga nih..
BalasHapuskleveru cleansernyaaa enak apalagi kalo kulit lg rewel
BalasHapusBuk aku suka 2 produk inii! Vit. C nya enakeun teksturnyaa
BalasHapusWow...woww...keduanya menariiik, aku suka banget sama face wash yg gak bikin kering trus bucin serum.vit.c pulak 😍
BalasHapusBelum pernah cobain Kleveru nih, padahal udah wishlist dari lamaaaa.. seneng aku liat ingre nya, mereka simple ya. Warnanya oren pula, mengalihkan dunia ku 😍
BalasHapusKkeveru sekeren itu ya mba ?
BalasHapusJujur aku belum pernah pake sama sekali satu pun produk kleveru.
Mesti coba kayanya untuk dukung brand lokal rising juga 😍
Cleansernya menarik mbak, sebagai pemilik kulit sensitif tricky banget sig buatku nemuin cleanser yang pas.
BalasHapus